Resep Dapur Aisyah

Tips Mengolah Makanan Tanpa Merusak Gizi



Tips mengolah makanan tanpa merusak gizi


Bahan-bahan pangan yang sebenarnya kaya akan nutrisi bisa berubah menjadi makanan kurang sehat bila dimasak dengan cara yang salah.

Padahal ada cara mengolah makanan yang lezat tetapi tetap sehat. Cara memasak dengan suhu tinggi bisa menghancurkan vitamin dalam sayuran, terutama vitamin C, folat, dan potasium, sampai 20 persen.

Mungkin ini sebabnya mengapa penganut pola makan makanan mentah (raw food) meyakini cara terbaik menyajikan makanan adalah dengan tidak memasaknya.

Meski begitu penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar makanan justru akan lebih bernutrisi setelah dimasak, misalnya saja wortel, bayam, dan tomat. Proses pemasakan akan membantu pelepasan antioksidan dengan cara menghancurkan dinding sel sehingga zat-zat penting dalam sayuran itu lebih mudah diserap tubuh.

Berikut adalah 7 metode memasak yang dianggap paling sehat:


1. Menggunakan microwave

Memasak dengan microwave mungkin yang paling sehat karena waktu memasaknya singkat sehingga kerusakan nutrisi lebih sedikit. Penelitian menunjukkan memasak sayuran paling tepat adalah dengan microwave.

Brokoli misalnya, kandungan vitamin C-nya lebih optimal jika dimasak dengan microwave. Bahan makanan yang dimasak dengan microwave memang bisa menjadi kering, tetapi hal ini bisa dicegah dengan menambahkan sedikit air sebelum dipanaskan. Pastikan pula SIS menggunakan tempat makanan khusus untuk microwave.


2. Merebus


Merebus adalah cara yang mudah dan cepat. SIS hanya perlu menambahkan air dan sedikit garam. Namun suhu yang tinggi dan jumlah air yang banyak bisa mengurangi jumlah vitamin larut air dan mineral dalam sayuran sampai 70 persen. Merebus lebih dianjurkan untuk wortel, brokoli, atau zucchini (sayuran mirip mentimun hijau).


3. Mengukus


Hampir semua jenis bahan makanan, mulai dari sayuran sampai ikan cocok dikukus. Dengan metode memasak ini rasa asli dan nutrisi makanan tetap terjaga.


4. Merebus dengan sedikit air


Merebus dengan sedikit air (poaching) adalah cara yang direkomendasikan untuk makanan seperti ikan, telur, atau buah.


5. Membakar


Ini adalah metode pemasakan makanan langsung ke dalam panas atau api dalam waktu singkat. Pembakaran adalah cara yang dianjurkan untuk memasak daging yang dipotong, seperti sate.


6. Memanggang


Memanggang adalah cara yang dianjurkan untuk mendapatkan rasa daging yang tetap segar dan empuk. Tetapi beberapa riset menyebutkan cara memasak ini bisa meningkatkan risiko kanker pankreas dan kanker payduara.

Memanggang di suhu tinggi akan menghasilkan reaksi kimia antara lemak dan protein dalam daging sehingga menghasilkan toksin yang akan merusak keseimbangan antioksidan dalam tubuh. Hal ini diketahui akan memicu diabetes dan penyakit kardiovaskular.


7. Menumis

Metode pemasakan ini hanya memerlukan sedikit minyak. Hampir sebagian besar bahan pangan cocok dimasak dengan cara ini.


8. Tidak dimasak

Pola makan makanan mentah (raw food) sedang populer belakangan ini. Penganut pola makan ini mengklaim cara ini yang paling sehat karena kandungan vitamin, mineral, serat, dan enzim dalam sayuran tidak akan hilang.

Meski begitu beberapa riset menyebut mengasup makanan mentah akan membuat kita kehilangan likopen dalam tomat serta antioksidan dalam wortel atau bayam.(Lusia Kus Anna/Sumber :Healthland)



Sumber: www.tribunnews.com

Tips Memilih Ikan Segar



Tips memilih ikan segar untuk memasak


Ikan merupakan salah satu makanan yang cepat rusak, karena kandungan protein yang sangat tinggi menyebabkan bau busuk yang menyengat.

Untuk keperluan memasak kita harus memilih ikan yang benar-benar segar, di samping rasanya akan lebih baik, kandungan proteinnya pun lebih bagus. Tidak banyak ibu-ibu yang belum bisa memilih ikan yang benar-benar segar.



Ciri-ciri ikan segar adalah sebagai berikut :

1. Warna kulit terang dan cerah
2. Daging ikan bila ditekan terasa keras.
3. Mata jernih menonjol dan cembung
4. Sisik ikan segar masih kuat melekat kuat dan mengkilat, sisik masih utuh tidak banyak yang lepas.
5. Insang berwarna merah
6. Sirip kuat
7. kulit dan daging ikan tidak mudah robek, terutama pada bagian perut. Tidak berbau busuk.




Ciri-ciri Udang segar :

1. Warna udang segar berwarna jernih dan tidak terdapat bintik-bintik hitam.
2. Udang segar terlihat kekar, bila ditekan, daging udang segar terasa keras.
3. Kaki dan kulit serta kepalanya tidak mudah lepas.
4. Bau udang segar khas amis udang tidak berbau busuk.




Ciri kerang segar:

1. Jika membeli kerang dalam cangkang, pastikan cangkang banyak yang terbuka, ini menunjukkan kerang tersebut masih hidup.
2. kalau membeli kerang yang lepas dari kulit cangkangnya pilihlah dagingnya masih padat dan terlihat utuh.
3. Warna daging kerang belum berubah dari aslinya , daging kerang yang telah berubah warna menunjukkan bahwa kerang telah busuk.
4. Beraroma amis yang khas bukan beraroma busuk.





Ciri-ciri cumi segar:

1. Cumi-cumi segar badannya kenyal dan kokoh bila ditekan.
2. Cumi-cumi kecil badannya berwarna keunguan dengan bintik-bintik hitam. Sedangkan cumi-cumi besar berukuran >20 cm ), badannya berwarna putih dengan sedikit bintik hitam.
3. Cumi segar di lapisi selaput lendir jernih.
4. Mengeluarkan bau khas dan bukan bau busuk.






Ciri-ciri cumi segar:


1. Cumi-cumi segar badannya kenyal dan kokoh bila ditekan.
2. Cumi-cumi kecil badannya berwarna keunguan dengan bintik-bintik hitam. Sedangkan cumi-cumi besar berukuran >20 cm ), badannya berwarna putih dengan sedikit bintik hitam.
3. Cumi segar di lapisi selaput lendir jernih.
4. Mengeluarkan bau khas dan bukan bau busuk.




sumber
superindo.co.id















PANCAKE LABU

PANCAKE LABU



Bahan:
250 gr Labu kuning atau bisa juga dengan kabocha yang sudah di kukus. lalu blender dengan 200 ml susu cair.


Bahan lain:
2 butir telur kocok lepas
200 ml susu cair
200 gr tepung terigu protein rendah
garam sedikit saja
100 gr gula pasir

Caranya:
Kocok telur Masukkan garam dan gula kocok lagi. lalu masukkan labu yang sudah di blender dan tepung. Aduk hingga rata jangan sampai ada gumpalan tepung.

panaskan teflon anti lengket. tuang 1 sendok sayur adonan. jika pinggiran sudah agak kering balikkan adonan. masak hingga matang. sajikan.



From kitchen with love
Aisyah mehandi












KERANG BAMBU ASAM PEDAS

KERANG BAMBU ASAM PEDAS

Haiii Bunda........ 
Kerang bambu ini aku baru nemu di swalayan. penasaran sama rasanya gimana sih.... hmm ternyata kenyel kenyel gurih gitu bund... coba deh resepnya. Favorit deh soal seafood.


Bahan: Kerang bambu 250 gr cuci.

Bumbu: bawang putih. bawang merah haluskan. cabe rawit atau bisa juga dengan cabe keriting haluskan. saus tomat. Air secukupnya dan asam jawa. garam dan penyedap.

Cara: Tumis bumbu halus hingga harum. masukkan asam dan saus tomat. Aduk aduk hingga rata. masukkan air dan bahan lainya. tutup. masak hingga kerang matang dan sajikan

ahhhhh.... pembaca setia blog Aisyah pasti komentarnya so simple... gampang...

jadi buat kamu yang ngakunya gak bisa masak gak ada alasan ya... karena resep resep aisyah ini resep yang simple. resepnya ibu ibu modern... assyyeeek.. karena apa. ibu ibu jaman sekarang kurang suka sama namanya ribet. maunya simple enak dan sehat. yaaa kaaaan :)


from kitchen with love
Aisyah mehandi









SALMON With SUCHINI

SALMON With SUCHINI



Bahan:
fillet salmon. panggang diatas teflon yang sudah diberi margarin. taburi garam dan lada bubuk

Bahan Suchini:
Suchini atau timun jepang kupas lalu iris memanjang
wortel impor kupas lalu iris memanjang
Lada hitam bubuk
garam
penyedap
air secukupnya
bawang putih keprek lalu cincang
cabe merah besar iris memanjang

Cara:
Tumis bawang putih hingga harum. masukkan cabe suchini dan wortel aduk hingga layu. masukkan sisa bahan. tutup. biarkan meresap dan matang. Sajikan bersama salmon.


from kitchen with love
Aisyah Mehandi











DORI SAUS TIRAM

DORI SAUS TIRAM



Hai bunda.... sudah pernah kan denger ikan Dori? Kalau inget film Finding Nemo pasti inget deh ikan Dori. yapp ikan si pelupa itu lho :)

Kali ini aku mau berbagi resep ikan Dori. Ikan ini merupakan ikan favorit keluarga kami.

Ikan ini nama kompletnya adalah John Dory, berasal dari laut dalam Australia Selatan. Banyak dijual di pasar swalayan besar dalam bentuk fillet (potongan daging). Ikan ini badannya memiliki totol hitam di tengah berwarna kekuningan dengan sirip-sirip tajam. Dagingnya berwarna putih, lembut dan gurih rasanya. Paling enak dipanggang, dibakar atau digoreng dengan balutan tepung. Karena rasanya gurih lembut, tak memerlukan banyak bumbu. Belilah secukupnya dan simpan segera dalam lemari es agar tetap segar. Ikan ini jarang dijual dalam bentuk utuh. Tapi kamu bisa menemukanya di wholesale lotte atau hipermart.



oke.. ini dia resepnya

Bahan:
Fillet ikan dori. Taburi merica dan garam. diamkan 5 menit. panggang diatas teflon yang sudah diberi margarin.


Saus tiram:
bawang bombay cincang. bawan gputih keprek lalu cincang. Wijen haluskan atau minyak wijen juga bisa. Saus sambal. Saus Tiram. Merica. Garam dan penyedap. air secukupnya.


Caranya:
Tumis bawang putih dan bombay hingga harum. Masukkan saus tiram dan saus Sambal. Masukkan bahan lainnya. Masak hingga mendidih dan kental. Tuang diatas ikan dori taburi dengan wijenV sajikan dengan nasi hangat. hmmm yummmi banget dehh.....


from kitchen with love
Aisyah Mehandi










KEPITING SAUS TIRAM




KEPITING SAUS TIRAM

Bahan:
Kepiting

Bumbu:
Bawang bombay cincang
Bawang putih halus
Cabe rawit merah besar
Saus tiram
garam
Lada Hitam bubuk
Penyedap
Air


Cara:
Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Masukkan cabe rawit dan saus tiram. Aduk rata. Masukkan air dan kepiting. Tambahkan lada hitam garam dan penyedap. Masak hingga berubah warna dan matang. Sajikan.


from kitchen with love
Aisyah Mehandi

























KEPITING ASAM PEDAS


KEPITING ASAM PEDAS

Bahan: 
Kepiting segar


Bumbu:
Bawang Putih halus
Bawang merah halus
Saus sambal
Cabe rawit merah besar
Lada putih bubuk
Penyedap
Garam
Air secukupnya
Oregano (bisa di skip)


Cara:
Tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan cabe rawit dan saus sambal. Aduk merata. Masukkan Kepiting lada dan oregano. Masukkan bumbu lainnya. Masak hingga berubah warna dan matang. Sajikan.


From kitchen with Love
Aisyah Mehandi