DORI SAUS TIRAM
Hai bunda.... sudah pernah kan denger ikan Dori? Kalau inget film Finding Nemo pasti inget deh ikan Dori. yapp ikan si pelupa itu lho :)
Kali ini aku mau berbagi resep ikan Dori. Ikan ini merupakan ikan favorit keluarga kami.
Ikan ini nama kompletnya adalah John Dory, berasal dari laut dalam Australia Selatan. Banyak dijual di pasar swalayan besar dalam bentuk fillet (potongan daging). Ikan ini badannya memiliki totol hitam di tengah berwarna kekuningan dengan sirip-sirip tajam. Dagingnya berwarna putih, lembut dan gurih rasanya. Paling enak dipanggang, dibakar atau digoreng dengan balutan tepung. Karena rasanya gurih lembut, tak memerlukan banyak bumbu. Belilah secukupnya dan simpan segera dalam lemari es agar tetap segar. Ikan ini jarang dijual dalam bentuk utuh. Tapi kamu bisa menemukanya di wholesale lotte atau hipermart.
oke.. ini dia resepnya
Bahan:
Fillet ikan dori. Taburi merica dan garam. diamkan 5 menit. panggang diatas teflon yang sudah diberi margarin.
Saus tiram:
bawang bombay cincang. bawan gputih keprek lalu cincang. Wijen haluskan atau minyak wijen juga bisa. Saus sambal. Saus Tiram. Merica. Garam dan penyedap. air secukupnya.
Caranya:
Tumis bawang putih dan bombay hingga harum. Masukkan saus tiram dan saus Sambal. Masukkan bahan lainnya. Masak hingga mendidih dan kental. Tuang diatas ikan dori taburi dengan wijenV sajikan dengan nasi hangat. hmmm yummmi banget dehh.....
from kitchen with love
Aisyah Mehandi
0 komentar:
Posting Komentar